Cara Memasang Iklan Dibawah Judul Artikel Blog

Cara Memasang Iklan Dibawah Judul Postingan Blog.
Salah satu cara mendapatkan duit dari blog adalah dengan memasang iklan di blog. Dari berbagai jenis pembayaran dari iklan, yang paling populer dan sering dipakai adalah iklan PPC (Pay Per Clik). Sesuai dengan namanya, agan hanya akan dibayar setiap ada klik valid dari iklan yang agan pasangkan di blog.

Sebagai blogger yang ingin menghasilkan duit dari blog, tentunya agan harus pintar-pintar memilih posisi penempatan iklan yang strategis. Strategis disini adalah iklan mudah terlihat sehingga memperbesar kemungkinan pembaca akan malakukan klik pada iklan tersebut. Posisi strategis yang bisa dipasangi iklan salah satunya adalah dibawah Judul Artikel.

Cara untuk memasang iklan dibawah judul memiliki trick tersendiri. Agan harus mengubah kode iklannya terlebih dahulu agar bisa disisipkan kedalam template blog agan. Berikut cara untuk memasang iklan dibawah judul artikel.

  1. Siapkan kode iklan yang ingin agan pasang.
  2. Parse atau rubah dahulu kodenya menggunakan converter kode iklan.
  3. Masuk ke halaman dasbor blog agan.
  4. Masuk ke menu Template dilanjutkan Edit HTML.
  5. Cari kode <data:post.body/> gunakan CTRL-F agar lebih mudah dalam pencariannya.
  6. Pasang kode iklan yang sudah agan rubah tadi tepat diatas kode <data:post.body/>.
  7. Simpan Template, lalu lihat hasilnya.
Jika dalam template blog agan memiliki lebih dari satu kode <data:post.body/>, silahkan coba satu persatu untuk melihat dibagian mana iklan akan ditampilkan pada halaman blog agan.

Begitulah kira-kira cara untuk memasang iklan tepat dibawah judul artikel blog. Kurang dan salahnya ane mohon maaf. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat... Salam...

Comments

- Gunakanlah kolom komentar dengan bijak.
- Biasakan menggunakan bahasa yang sopan dalam berkomentar.
- Blog ini tidak menggunakan moderasi dalam kolom komentar, namun admin memiliki hak untuk menghapus komentar jika komentar tidak sesuai dengan norma yang ada.